Membayar iuran BPJS Kesehatan merupakan salah satu kewajiban yang harus dipenuhi setiap bulan setelah menjadi peserta. Peserta BPJS Kesehatan dapat merasakan keuntungan dari asuransi kesehatan negara ini ketika menggunakannya untuk berobat ke puskesmas, klinik kesehatan atau rumah sakit. Tentunya agar terus dapat merasakan keuntungan dari BPJS Kesehatan kita harus membayar iurannya setiap bulan, tentunya sesuai dengan kelas yang kita pilih.
Mari kita berhenti sebentar, tahukah Anda mengenai kelas-kelas yang tersedia dalam BPJS? Setiap kelas BPJS mempunyai tarif yang berbeda. Kelas yang memiliki pelayanan paling lengkap adalah kelas 1 dengan tarif sebesar Rp80.000 per bulan. Selanjutnya, ada kelas dengan pelayanan menegah dan mempunyai tarif sebesar Rp51.000 per bulan. Terakhir, kelas dengan tingkat kelengkapan pelayanan paling standard mempunyai tarif sebesar Rp25.500 per bulan.
Seiring dengan perkembangan teknologi, membawa kemudahan terhadap kehidupan kita. Termasuk dalam halnya membayar tagihan dan iuran kebutuhan kita termasuk BPJS Kesehatan. Ucapkan selamat tinggal pada cara lama membayar BPJS Kesehatan seperti mendatangi kantor BPJS Kesehatan. Kini ada salah satu cara yang memudahkan pembayaran iuran BPJS Kesehatan melalui ATM (Automatic Teller Machine). Ketersediaan ATM yang banyak dan mudah dijangkau masyarakat, menjadi pilihan yang pas.
Salah satu bank yang menyediakan pembayaran iuran BPJS melalui ATM adalah Bank Rakyat Indonesia (BRI). Sepulsa akan membagikan cara bayar BPJS lewat ATM BRI untuk Anda. Ikuti langkah-langkahnya sebagai berikut.
Cara bayar BPJS lewat ATM BRI
Cara bayar BPJS lewat ATM BRI sebagai berikut.
- Siapkan kartu ATM BRI Anda dan masukkan ke ATM BRI
- Pilihlah bahasa yang ingin Anda gunakan
- Pilih “transaksi tunai” atau “paket tunai” pada menu.
- Selanjutnya pilih ‘pembayaran’
- Pilih ‘lainnya’
- Pilih BPJS ->BPJS Kesehatan
- Ketik nomor virtual account Anda
- Muncul nama dan cek kesesuaian data
- Masukkan jumlah nominal yang akan Anda bayar sesuai dengan kelas yang Anda pilih.
Selain dari cara bayar BPJS lewat ATM BRI, BRI menyediakan cara pembayaran lain yang bisa Anda gunakan sebagai alternatif yaitu melalui SMS Banking, Mobile Banking dan Internet Banking. Mari kita intip langkah pembayarannya sebagai berikut.
SMS Banking BRI
Pertama-tama pastikan terlebih dahulu nomor handphone yang Anda gunakan telah terdaftar dalam layanan SMS Banking BRI dan siapkan nomor akun BRIVA (BRI Virtual Account) yang diberikan oleh petugas BPJS saat mengaktifkan kartu BPJS Anda.
Cara bayar BPJS lewat SMS Banking BRI adalah dengan mengetik sesuai dengan format sebagai berikut. Ketik BAYAR BRV KODE BRIVA PIN dan kirim ke 3300. Contohnya: BAYAR BRV xxxxxxxxxxxxxx xxxxxx kirim ke 3300.
Mobile Banking BRI
Adapun pilihan lain yaitu cara membayar BPJS melalui Mobile Banking BRI. Anda bisa mengakses mobile banking BRI melalui aplikasi BRI Mobile.
Langkah membayar BPJS lewat Mobile Banking BRI:
- Install dan buka aplikasi BRI Mobile.
- Pilihlah logo mobile banking BRI.
- Klik Menu Pembayaran.
- Klik BRIVA. Masukkan nomor BRIVA BPJS Anda dan isi jumlah pembayaran.
- Masukan PIN Anda dan klik send.
Akan ada sebuah pesan pop up yang menyatakan layanan Mobile Banking BRI menggunakan SMS. Klik Ok. Setelah itu Anda akan mendapatkan SMS yang memberitahukan bahwa transaksi iuran BPJS Anda telah sukses.
Bayar BPJS lewat Internet Banking
Cara pembayaran BPJS melalui BRI yang terakhir adalah melalui Internet Banking. Ikuti langkah-langkahnya sebagai berikut.
Cara bayar BPJS lewat Internet Banking:
- Log in terlebih dahulu di https://ib.bri.co.id/ib-bri/Login.html/en
- Dapatkan mtoken yang akan dikirimkan melalui SMS ke handphone Anda.
- Klik Pembayaran/pembelian.
- Klik Asuransi.
- Pilih BPJS Kesehatan.
- Isi nomor BPJS Anda dengan awalan 88888 dan klik kirim.
- Selanjutkan akan muncul sebuah halaman yang memaparkan informasi dari pemegang kartu BPJS. Tulislah jumlah iuran sesuai dengan kelas pelayanan yang Anda pilih dan klik kirim.
Selain pilihan metode pembayaran BPJS diatas, Anda juga bisa membayarnya di Sepulsa! Praktis. Tinggal Anda isi nomor BPJS Anda di kolom BPJS dan Nomor handphone Anda. Semakin cepat lagi proses transaksi kalau Anda menggunakan Sepulsa Kredit.
Ingat! Setiap transaksi yang Anda lakukan menggunakan akun apapun milik Anda, sebaiknya Anda menjaga kerahasiaan PIN dan password Anda demi keamanan Anda sendiri. Dengan PIN dan password Anda terjaga kerahasiaannya, transaksi melalui ATM ataupun secara mobile akan terasa lebih tenang dan nyaman. Anda juga bisa lihat tips-tips lain mengenai transaksi yang aman di blogpost Sepulsa sebelumnya.