Follow Us

  • Share

    Cara Mengambil Foto Tanpa Membuka Aplikasi Kamera di Android

    Seiring dengan perkembangan zaman, handphone kini tak hanya digunakan untuk sekedar berkirim pesan lewat sms atau telfonan. Handphone yang sekarang lebih umum disebut dengan Smartphone memiliki banyak fitur canggih termasuk dalam hal penggambilan gambar atau foto.

    Smartphone dengan kamera tentunya sangat berguna bagi Anda yang suka dengan fotografi atau iseng-iseng sering selfie.

    Buat Anda yang sering ambil foto candid temen-temen Anda atau memang perlu mengambil foto secara diam-diam, pastinya perlu tau dong gimana caranya ambil foto tanpa harus ribet buka aplikasi kamera di Android Anda.

    Ada beberapa aplikasi yang memudahkan kamu untuk ambil foto tanpa ketahuan. Anda cukup meng-klik satu tombol yang akan terlihat di daftar aplikasi Anda. Bahkan tombol ini juga dapat kamu akses langsung di Home Screen HP Android Android. Daripada makin penasaran yuk cek ulasannya dibawah ini.


    1. Quick Camera – Hidden Camera

    cara foto tanpa buka aplikasi kamera di android

    Inilah salah satu aplikasi untuk mengambil foto diam-diam terbaik. Yup, sesuai dengan namanya, kamu bisa mengambil foto tanpa ketahuan. Pada aplikasi ini kamu bisa melakukan beberapa pengaturan.

    Tinggal masuk ke opsi  bagian “SETTING”, di bagian setting ini Anda bisa mengatur apakah Anda mau menggunakan kamera depan atau belakang.

    Tak kalah menarik di aplikasi ini Anda juga bisa mengatur apakah Anda menginginkan notifikasi setelah foto tersimpan atau memilih resolusi kamera yang Anda butuhkan untuk mengambil gambar.

    Setelah selesai, Anda bisa memotret secara diam-diam hanya dengan menggunakan tombol “Take Photo” yang muncul sebagai salah satu ikon di daftar aplikasi Android Anda.

    Tak lupa Anda juga bisa menaruh tombol “Take Photo” ini ke halaman home screen HP Android Anda dan voila! Aplikasi ini langsung bisa Anda gunakan deh.


    2. Secret Photo Camera

    cara foto tanpa buka aplikasi kamera di android

    Aplikasi keren yang satu ini bernama Secret Photo Camera yang bisa juga  Anda gunakan untuk mengambil foto secara rahasia. Orang yang Anda foto tidak akan menyadari bahwa ia sedang di foto.

    Selain dapat digunakan untuk memfoto, Anda juga bisa menggunakan Secret Photo Camera untuk merekam video secara diam-diam.

    Namun yang perlu Anda perhatikan sebelum menggunakan aplikasi  ini adalah Anda harus punya memori penyimpanan yang cukup dan memadai di smartphone Anda. Karena jika sampai ruang penyimpanannya penuh, aplikasi ini gak bisa Anda gunakan lagi.


    3. Silent Camera

    cara foto tanpa buka aplikasi kamera di android

    Aplikasi Silent Camera dikembangkan buat Anda yang sering memfoto binatang-binatang peliharaan Anda yang imut juga suka kagetan dan tiba-tiba kabur seperti kucing, kelinci sampai dengan burung.

    Anda pasti sudah tahu dong kalau binatang-binatang tersebut pasti bakal langsung pergi kalau dibikin kaget. Tapi ketika Anda menggunakan aplikasi Silent Camera ini, hal itu pastinya gak akan terjadi lagi.

    Anda bisa dengan mudahnya mengambil foto mereka dengan santai tanpa perlu membuat mereka kaget dengan suara shutter dari kamera atau melihat flash yang ada di kamera Anda.

     


    4. Spy Camera OS

    cara foto tanpa buka aplikasi kamera di android

    Aplikasi ini dulunya pernah bernama SCOS. Aplikasi ini juga sempat ditarik peredarannya dari Google Play oleh pengembangnya sendiri karena suatu hal. Entah apa yang melatar belakangi hal tersebut.

    Namun bersyukurlah karena sekarang sang pengembang telah mensubmit ulang kembali aplikasi ini ke Google Play. Jadi Anda bisa menggunakannya lagi deh. Entah itu dipakai untuk iseng mengerjai teman, merekam dikeramaian atau yang lainnya.

    Aplikasi ini juga memiliki jumlah pengguna yang cukup banyak loh. Penggunaannya juga relati jauh lebih mudah dibandingkan dengan aplikasi sejenis lainnya.


    5. Hidden Camera

    Sama seperti aplikasi keren yang sudah disebutkan diatas, aplikasi yang bernama Hidden Camera ini juga mendukung pengambilan foto dan perekaman video secara rahasia tanpa diketahui oleh orang lain.

    Buat Anda yang pengen coba buat jadi detektif, Hidden Camera ini  cocok banget buat Anda pakai karena memiliki fitur yang cukup lengkap.

    Salah satunya adalah pengaturan yang bisa Anda ubah untuk menentukan kualitas foto dan video yang Anda ambil. Jika Anda memilih foto dengan kualitas terbaik, maka semakin banyak juga penyimpanan yang diperlukan. Begitu juga sebaliknya.


    6. USpyCam

    Terakhir, ada aplikasi yang tak kalah canggih yang bisa Anda gunakan buat memotret secara diam-diam yaitu USpyCam.

    Kalau dulu Anda suka ribet waktu pengen ambil gambar atau video dengan terlebih dulu harus membuka aplikasi kamera di Android Anda, dengan aplikasi Spy Camera ini tentunya kamu tidak perlu merasa kerepotan lagi.

    Aplikasi ini bisa membantu Anda untuk dengan mudahnya merekam dan mengambil foto tanpa membuka aplikasi kamera. Gimana? Keren kan?


    Itulah beberapa aplikasi buat Anda yang pengen tau caranya buat ambil foto atau video secara sembunyi-sembunyi.

    Tentunya aplikasi ini bisa bermanfaat untuk Anda selayaknya kamera CCTV yah. Anda bisa ambil foto untuk hal yang penting atau sekedar ngisengin temen dengan aplikasi yang sudah kami jelaskan diatas.

    Jangan lupa juga kalau Anda harus menggunakan aplikasi ini dengan bijak dan gak boleh dipakai untuk hal-hal yang negatif atau untuk kepentingan Anda pribadi ya. Semoga artikel ini bisa menambah wawasan Anda.

    Baca Juga:


     

    Beli Pulsa di Sepulsa

    Artikel Seru buat kamu

    Beli kebutuhanmu disini